TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan suami istri, Lim (70) dan Yeni (64) mengalami luka bakar akibat ledakan tabung gas di rumahnya, Jalan Tavip IV RT 02/13, Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (2/12/2018) dini hari.
Kanit Reskrim Polsek Tambora, AKP Supriyatin mengatakan diduga ledakan itu akibat kebocoran para selang gas.
Baca: Tabung Gas Meledak di Sebuah Warung di Gudang Lelang Teluk Betung, Lampung
"Kejadiannya dini hari tadi. Jadi, mereka itu bangun tidur mau masak, lalu hidupkan kompor dan ternyata meledak. Dugaan sementara akibat kebocoran pada regulasi selang gasnya," kata Supriyatin saat dikonfirmasi, Minggu (2/12/2018).
Supriyatin menjelaskan tak hanya rumah Lim saja yang terkena dampak ledakan, namun juga merembet ke rumah tetangganya.
"Memang kondisi rumahnya itu cukup pengap dan kurang ventilasi udara, imbasnya ke rumah tetangganya juga walaupun cuma kena plafonnya saja," katanya.
Baca: Tabung Gas Bocor, Rumah Dua Lantai di Sukmajaya Depok Hangus Terbakar
Saat ini, kedua korban tersebut telah mendapatkan perawatan di rumah sakit. Sedangkan rumah yang menjadi sumber ledakan telah dipasang garis polisi.
"Luka bakar sekitar 50 persen dan masih dirawat," kata Supriyatin.
Penulis: Elga Hikari Putra
Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Tabung Gas Meledak, Pasangan Suami Istri di Tambora Alami Luka Bakar
http://www.tribunnews.com/metropolitan/2018/12/02/tabung-gas-meledak-di-tambora-pasangan-suami-istri-alami-luka-bakar
No comments:
Post a Comment