Pages

Wednesday, April 3, 2019

Raja Juli Sebut ABS Adalah Asal Bowo Senang, Jubir BPN: PAN bukan partai Orba

TRIBUNNEWS.COM- Kalimat Asal Bapak Senang (ABS) kembali mengemuka. Dalam debat capres keempat Pilpres 2019 yang digelar beberapa hari yang lalu, Prabowo Subianto mengingatkan budaya ABS di lingkungan Pemerintahann Joko Widodo terkait kekuatan militer Indonesia.

Muasalnya adalah terkait kekuatan TNI. Prabowo mengatakan punya pengalaman di tentara budaya ABS itu ada.

Wakil Sekretaris TKN Jokowi-Maruf, Raja Juli Antoni justru mengingatkan asal muasal ABS.

Menurut Raja Juli Antoni, ABS itu justru dulunya populer pada pemerintahan Soeharto yang tidak lain tidak bukan adalah mantan mertuanya Prabowo Subianto. Keterangan tersebut disampaikan Raja Juli Antoni di Acara Mata Najwa dengan topik Debat Usai Debat, Rabu (3/4/2019).

"Ini sebuah kata yang populer pada masa Orde Baru ketika mantan mertuanya Pak Parabowo berkuasa dan Pak Prabowo bagian integral dari kekuasaan yang lama itu," kata Raja Juli Antoni yang dikutip TribunJakarta dari akun youtube Najwa Shihab, Kamis (4/4/2019).

Raja Juli membela Joko Widodo bahwa selama berkuasa, Jokowi datang dengan sistem baru untuk mengubur sistem ABS.

Apa itu? dengan membuat sistem e-budgeting, e-planning sampai e-monitoring. Gunanya, lanjut Raja Juli, untuk memastikan apa yang telah direcanakan dapat terlaksana secara baik.

"Itu pula kelebihan Pak Jokowi, dia bukan pemimpin yang duduk di belakang meja, tapi dia pastikan dengan blusukan segala sesuatu yang di-planning-kan dilaksanakan dengan baik," beber kadar PSI itu.

Raja Juli Antoni mengaku justru khawatir bahwa ABS ada di kubu Prabowo Subianto.

Baca: Tanggapi Faldo Maldini soal People Power, Budiman Sudjatmiko: Amien Rais 2019 Bukan Amien Rais 1998

"Saya khawatir ABS ini justru ada di kubu sebelah, Asal Bowo Senang sehingga tidak ada yang kritis kepada Pak Prabowo sehingga datanya sering salah," kata Raja Juli.

Lanjutkan membaca

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/pilpres-2019/2019/04/04/raja-juli-sebut-abs-adalah-asal-bowo-senang-jubir-bpn-pan-bukan-partai-orba

No comments:

Post a Comment