TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Situasi rumah domisili Bupati Talaud Sri Wahyumi Manalip di perumahan elit, Tamansari Metropolitan, Mapanget, Manado, Sulawesi Utara, masih tertutup rapat dan terlihat sunyi, Rabu (01/05/2019), pukul 15.30 Wita sore tadi.
Perumahan di blok Mahawu, Nomor E1/11 tampak sunyi, hanya terlihat 3 buah motor, 1 mobil tertutup penutup mobil dan 1 mobil dinas terparkir di luar dari semalam dan tampak tak bergeser dari tempatnya.
Selain itu, ada 1 orang pria duduk di depan rumah dan 2 orang pria lainnya duduk di teras samping rumah.
Dua orang pria tersebut mengaku sebagai saudara dari keluarga bupati itu.
Mereka juga mengaku biasa datang ke rumah tersebut.
"Bisa dibilang masih saudara, iya sering ke sini," ungkap pria yang tak ingin disebut namanya kepada Tribunmanado.co.id.
Mereka kompak mengatakan jika empat orang anaknya masih mengurung diri di dalam rumah tersebut bersama ayah mereka yang dalam hal ini adalah Armando Pardede suami dari Sri Wahyumi Manalip.
Saat ditanya apakah keluarga akan pergi menjenguk, mereka kompak menjawab mungkin hanya saat ini belum.
"Akan ke sana tapi belum, soalnya berita terkait ibu juga mengejutkan keluarga, soalnya baru saja jadi kayaknya belum hari ini," beber mereka.
http://www.tribunnews.com/kilas-daerah/2019/05/01/hingga-saat-ini-anak-dan-suami-sri-wahyumi-manalip-masih-mengurung-diri-di-rumah
No comments:
Post a Comment