TRIBUNNEWS.COM, PINRANG - Polisi telah berhasil menangkap pelaku pembakaran Kantor Desa Malongi-longi, Kecamatan Lanrisang, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.
Namanya Muhammad Sai alias Lasade (42).
Baca: Sudah Banjir Ucapan, Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Diprediksi Tak Lolos Senayan, Ini Penyebabnya
Dia mengaku membakar kantor desa sambil melakukan live Facebook dari akunnya bernama Lagaligo.
Tujuannya, agar pesan bahwa ada aparat desa yang tak melayani rakyat sampai kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Saat live Facebook, Muhammad Sai meminta kepada Jokowi agar melihat aparat pelayan masyarakat yang hanya main-main melayani rakyat di desa-desa.
"Selain kesal tak dapat pelayanan yang baik, saya live di Facebook agar pesan banyak aparat kotor di Indonesia sampai ke Presiden Joko Widodo," ungkap Muhammad Sai, di Mapores Pinrang, Sulawesi Selatan, Kamis (3/4/2019).
Muhammad Sai dalam live Facebooknya mengaku pendukung berat Jokowi, dan meminta maaf terkait pembakaran yang dia lakukan.
"Pak Jokowi saya pendukung berat Anda. Saya penyandang difabel, saya minta maaf. Inilah kelakukan yang ada di desa. Mereka para aparat hanya mengurus proyek-proyek miliaran tanpa mengurus warganya," ungkap Muhammad Sai.
Setelah membakar Kantor Desa Mallongi Longi, pelaku juga berniat membakar Kantor Kecamatan Lanrisang.
Namun, rencana itu dicegah oleh warga sekitar dan aparat Kepolisian Resort Kabupaten Pinrang.
http://www.tribunnews.com/regional/2019/05/04/pingin-aksi-protes-buruknya-layanan-diketahui-jokowi-pria-ini-live-facebook-saat-bakar-kantor-desa
No comments:
Post a Comment