Pages

Tuesday, June 4, 2019

Ribuan Liter Miras dan Puluhan Ribu Petasan Disita Polisi di Tasikmalaya

TRIBUNNEWS.COM, TASIKMALAYA - Demi mengantisipasi tindakan kriminalitas saat Malam Takbiran, Polres Tasikmalaya Kota menggencarkan razia peredaran minuman keras (miras).

Dari hasil razia dari sejumlah tempat, pada Selasa (4/6/2019) siang tadi, polisi mengamankan ribuan liter miras dan puluhan ribu petasan.

Baca: Jokowi Direncanakan Rayakan Hari Raya Idul Fitri di Solo

"Dari beberapa titik kami temukan ada miras tradisional jeni yang kami amankan di antaranya 2000 liter tuak dan 100 botol miras jenis anggur, 10 ribu butir petasan," tutur Kabag Ops Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Gandi Jukardi saat ditemui.

Dia menerangkan sejumlah barang ilegal itu diduga disiapkan untuk persiapan pada Malam Takbiran.

"Sejumlah tuak kami temukan ditimbun di kandang domba untuk mengelabui petugas, di Jalan Pacuan Kuda di Cilembang," tuturnya.

Penjual dan sejumlah barang ilegal itu langsung diamankan ke Mapolresta Tasikmalaya.

Baca: Arti Ucapan Idul Fitri Taqobbalallahu Minna Waminkum, Lafadz Takbir hingga Ide Ucapan Selamat Id

"Penjual akan disanksi tindak pidana ringan. Kemudian barang bukti akan kami musnahkan secepatnya," ujarnya.

Dia menambahkan, razia akan terus dilakukan guna menjaga kelancaran dan ketertiban Malam Takbiran di Kota Santri.

Penulis : Isep Heri Herdiansah

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul : Jaga Situasi Malam Takbiran, Polisi Sita Puluhan Liter Miras dan Puluhan Ribu Petasan di Tasikmalaya

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/regional/2019/06/04/ribuan-liter-miras-dan-puluhan-ribu-petasan-disita-polisi-di-tasikmalaya

No comments:

Post a Comment