TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung akan menghadapi PSMS Medan dalam laga lanjutan pekan ke-30 Liga 1 2018, Jumat (9/11/2018).
Diketahui, laga yang sedianya dilakukan pada Minggu (11/11/2018) itu harus dimajukan dua hari menjadi Jumat (9/11/2018).
Dikutip dari laman persib.co.id, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 2018 menetapkan Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali untuk laga Persib Bandung kontra PSMS Medan.
Baca: Bintang Persib Jonathan Bauman Cuma Dikontrak Setahun, Akan Dibajak Klub Lain?
Laga ini merupakan partai penting bagi Persib Bandung untuk mencapai puncak klasemen Liga 1 2018.
Pasalnya, saat ini Persib Bandung berada di peringkat ke-2 klasemen sementara Liga 1 2018 dengan 49 poin.
Sementara posisi puncak masih di tempati PSM Makassar dengan 53 poin dari 29 laga lalu di peringkat ke-3 ada Persija Jakarta dengan 48 poin dari 28 laga.
Jika tim berjuluk Maung Bandung itu berhasil memetik kemenangan saat menghadapi PSMS Medan, maka langkahnya ke posisi puncak semakin terbuka lebar.
Sebaliknya, jika Persib Bandung ditahan imbang ataupun kalah saat menghadapi PSM Medan, kemungkinan untuk menjadi juara Liga 1 musim 2018 semakin kecil.
Pemain Absen
Jelang laga kontra PSMS Medan, sejumlah pemain Persib Bandung harus absen, di antaranya, Ghozali Siregar (cedera), Jonathan Bauman (cedera), Dedi Kusnandar (cedera), Febri Hariyadi (timnas Indonesia) dan Oh In-kyun (kartu merah).
http://www.tribunnews.com/superskor/2018/11/05/sejumlah-pemain-persib-bandung-absen-saat-hadapi-psms-medan-berikut-daftar-kekuatan-maung-bandung
No comments:
Post a Comment