Pages

Monday, July 1, 2019

Pemilik Akun Rif Opposite Ungkap Alasannya Menyebarkan Konten Hoaks: Untuk Eksis

Pemilik akun Instagram @rif_opposite mengungkapkan motifnya yang menyebarkan konten hoaks karena ingin eksis dan terkenal di media sosial.

TRIBUNNEWS.COM - Motif MAM (45) memproduksi dan menyebarkan konten hoaks melalui akun Instagram-nya, @rif_opposite hanya karena ingin eksis dan terkenal di media sosial.

Demikian diungkapkan Kasubdit I Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Kombes Pol Dani Kustoni dalam konferensi pers di Gedung Humas Mabes Polri, Jakarta, Senin (1/7/2019).

"Yang bersangkutan ini menggunakan aplikasi tertentu yang memproduksi (konten hoaks) memang keinginannya adalah untuk eksis," ujar Dani.

Baca: Polisi Ciduk Pemilik Akun Instagram Penyebar Hoaks Rif Opposite

Baca: Fakta Remaja Hilang di Gunung Piramida Bondowoso, Beredar Video Hoaks hingga Pencarian Dihentikan

Selain itu, berdasarkan hasil penyidikan sementara, MAM yang merupakan pengangguran memang tidak menyukai pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Tersangka mengaku termotivasi memposting konten-konten gambar dan video karena tidak suka dengan pemerintahan saat ini dan agar semua masyarakat umum mengetahui tentang informasi yang ia sebarkan di dalam konten gambar dan video tersebut," ujar Doni.

Diberitakan, MAM ditangkap aparat kepolisian di Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (25/6/2019).

MAM ditangkap lantaran memproduksi sekaligus menyebarkan konten hoaks di media sosial. Konten yang dibuat menyindir tokoh pemerintahan, mantan presiden, tokoh agama, Polri, Komisi Pemilihan Umum (KPU), lembaga survei.

Baca: Pemilik Akun Penyebar Konten Hoaks Ini Ditangkap, Ancaman Hukuman 10 Tahun

Baca: Buat dan Sebarkan 2.542 Konten Hoaks, Warga Pontianak Ditangkap Mabes Polri

MAM membuat sendiri konten serta narasi hoaks yang ia sebarkan.

"Dari hasil temuan, dari hasil penyidikan kita, yang bersangkutan membuat sendiri, kreator sendiri," ujar Dani.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/nasional/2019/07/01/pemilik-akun-rif-opposite-ungkap-alasannya-menyebarkan-konten-hoaks-untuk-eksis

No comments:

Post a Comment