Pages

Monday, September 3, 2018

Delapan Hari Persib Gelar Latihan Tanpa Si Mesin Gol, Ada Apa Ezechiel N'douassel?

TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung sudah mulai kembali berlatih saat kompetisi Liga 1 2018 libur sejenak lantaran perhelatan Asian Games 2018 sejak Senin (27/8/2018). 

Sudah delapan hari Persib berlatih tanpa dihadiri oleh salah satu penyerang asingnya, Ezechiel Ndouassel.

Pelatih Persib, Mario Gomez, mengatakan Ezechiel sebenarnya sudah berada di Bandung.

Namun, Gomez meminta Ezechiel untuk beristirahat karena baru saja melakukan perjalanan jauh dari negaranya, Chad.

 "Ya, Ezechiel masih perlu istirahat setelah menjalani perjalanan jauh dari Chad," kata Gomez seperti dilansir BolaSport.com yang mengutip dari laman resmi klub.

"Mungkin dia besok akan kembali latihan bersama kami," ucap pelatih asal Argentina tersebut.

Pada sesi latihan di Stadion Arcamanik, Bandung, Senin (3/9/2018), terlihat bek asing Persib, Bojan Malisic, juga sudah mulai bergabung.

Sehari sebelumnya, penyerang asing Persib, Jonathan Bauman, juga sudah mulai berlatih bersama dengan Pangeran Biru.

Selain Ezechiel, masih ada tiga pemain Persib yang juga belum bergabung di sesi latihan, yakni Febri Hariyadi, Indra Mustaffa, dan M Aqil Saviq.

Untuk Febri, diberikan dispensasi libur hingga 9 September 2018 seusai membela timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018.

Sementara Aqil dan Indra sudah meninggalkan Persib untuk bergabung ke timnas U-19 Indonesia.

Kedua pemain itu saat ini sedang mengikuti pemusatan latihan bersama tim asuhan Indra Sjafri tersebut di Yogyakarta untuk menghadapi Piala Asia U-19 pada 18 Oktober sampai 4 November mendatang.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/superskor/2018/09/04/delapan-hari-persib-gelar-latihan-tanpa-si-mesin-gol-ada-apa-ezechiel-ndouassel

No comments:

Post a Comment