Pages

Friday, July 5, 2019

Pengakuan Tersangka saat Tusuk Hilarius Ladja 9 Kali : Enggak Menyangka Bakal Meninggal

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua tersangka kasus pembunuhan pria bernama Hilarius Ladja (31) kini mendekam di penjara setelah ditangkap polisi di Yogyakarta dan Tanjung Priok.

Hilarius Ladja ditusuk dalam kondisi mabuk oleh Jadri yang juga dalam kondisi setengah sadar lantaran pelaku tersinggung dengan ucapan bernada menantang dari korban.

Baca: Sebelum Tewas dengan 9 Luka Tusuk, Hilarius dan Kawan-kawannya Pesta Miras di Ancol

Berdasarkan pengakuan Aped, ia mengaku tidak menyangka korban akan meregang nyawa.

Sebab, Aped niatnya hanya menyuruh Jadri untuk menusuk korban untuk memberikan teguran kepada korban.

"Saya enggak berpikir meninggal cuma teguran doang. Spontan korban nggak bisa ditenangin," kata Aped di Mapolres Metro Jakarta Utara, Jumat (5/7/2019).

ILUSTRASI- Driver Ojek Online Dedi Suherman Kaget Lehernya Dikalungi Pisau, Ternyata Penumpangnya Begal Sadis
ILUSTRASI- Driver Ojek Online Dedi Suherman Kaget Lehernya Dikalungi Pisau, Ternyata Penumpangnya Begal Sadis (tribunlampung.co.id/dodi kurniawan)

Aped, yang juga berada dalam kondisi mabuk pada saat kejadian, mengaku bahwa penusukan terjadi setelah ada cekcok dengan korban.

Menurut Aped, baik dirinya maupun Jadri sama sekali tak memiliki dendam pribadi dengan korban.

"Posisinya sudah lama prosesnya baru kejadian (penusukan). Enggak ada dendam pribadi," kata Aped.

Adapun setelah penusukan terjadi, Aped segera mengajak Jadri melarikan diri dari lokasi kejadian.

Mereka berdua meninggalkan lokasi kejadian dalam keadaan panik.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/metropolitan/2019/07/05/pengakuan-tersangka-saat-tusuk-hilarius-ladja-9-kali-enggak-menyangka-bakal-meninggal

No comments:

Post a Comment